Rabu, 19 September 2018

Trip To East Java : Malang Flower Carnival 2018

  yessss !!! dapet tiket pesawat murah buat pulang langsung ke Malang,tapi ternyata penerbangan yang saya pilih berangkat pukul 0600 pagi ,otomatis saya harus menginap di bandara Soekarno Hatta,karena di sekitar kostan saya kalau pagi buta sulit sekali mencari transportasi menuju bandara jika pesen online pun takutnya gak ada yang ngambil.jadi ini adalah kali kedua saya akan menginap di Bandara Soekarno Hatta.

  Jangan bayangkan saya akan menginap di sebuah Hotel ketika tiba di bandara Soekarno Hatta,taktik yang saya gunakan kali ini tetap sama.karena penerbangan saya dari terminal 1 A maka saya pergi ke Red Corner membeli satu paket ayam cepat saji yang buka selama 24 jam,setelah kenyang scroll timeline twitter dan instagram lalu tidur sebisanya ( meskipun pada akhirnya tidak bisa tidur dengan nyenyak karena kepikiran barang bawaan ).

  Karena memlih penerbangan Pagi saya tiba di Kota Malang tepat pukul 0800 pagi,pulang kerumah sebentar untuk ngambil motor setelah itu saya pergi lagi menuju ke rumah saudara saya.saya sempat melihat pesan watsapp yang berbedar bahwa hari itu akan berlangsung Malang Flower Carnival.meskipun tidak terlalu penasaran ada rasa juga ingin menonton langsung.tanya sana sini info yang saya dapat acara ini akan berlangsung pada pukul 1000 pagi ini,berhubung pak Rusydi lagi libur maka saya saya menuju ke Jalan Ijen bersama beliau.

  Ternyata saya diberitahu tukang parkir sekitar Jalan Ijen kalau acara Malang Flower Carnival akan berlangsung pada pukul satu siang.berhubung kami sudah berada diJalan Ijen maka pagi itu saya memutuskan untuk pergi ke Pasar Pagi yang letaknya tidak Jauh dari Jalan Ijen tepatnya di depan Stadion Gajayana ( pasar ini bukanya di hari Minggu pagi saja ).seperti biasa kalau berkunjung ke Pasar Pagi ada sebuah kuliner yang wajib saya beli,yaitu Bakso Goreng ! gak tau kenapa saya menjadi kecanduan makan Bakso goreng ini kalau berkunjung ke Pasar Pagi.harga yang di tawarkan untuk satu porsi yaitu 12.000 rupiah.

  Setelah membeli beberapa jajanan di pasar pagi saya kembali kerumah saudara saya untuk beristirahat.setelah tidur beberapa menit saya memutuskan untuk mau pulang ke rumah melanjutkan tidur yang belum tuntas.baru mau starter motor terus tiba-tiba ketemu om saya yang mengompori agar saya menonton Festival bunga ini.karena saya anaknya gampang terhasut maka saya membatalkan niat saya untuk pulang dan melanjutkan beberapa menit untuk tidur lagi.

   Pukul 1400,saya menuju ke Jalan Ijen untuk menyaksikan Festival bunga.menurut kabar yang saya terima tadi katanya festival ini dimulai pukul 1300 namun setibanya saya disana acara sepertinya belum dimulai.suasananya ? puanaaasss puoolll dan ramai sekali oleh warga Malang dan sekitarnya yang ingin menyaksikan acara ini.saya mencari posisi yang enak buat poto-poto tapi di barisan depan sudah banyak emak-emak yang berdiri membawa putra-putrinya.

   Acara dumulai sekitar pukul 1445,dimulai dengan acara parade pertunjukan Drumband lalu disusul dengan kakang dan mbak cilik Kota Malang,setelah itu baru pertunjukan kostum bunga dari berbagai sekolah Kota Malang dan sekitarnya mulai dari SD,SMP,SMA.sepertinya bukan sekolah saja sih dan melihat ada nomornya acara ini juga dinilai oleh juri.Awal acara sempat berantakan karena rute acara carnival diubah secara sepihak dan ini cukup membingungkan penonton dan sempat membuat kecewa,namun selang beberapa menit rute dikembalikan seperti semula.
























   Karena acara cukup ramai,saya sulit sekali mengambil gambar dan kebanyakan gambar saya ambil dari samping.tapi secara keseluruhan acara ini bisa dinikmati dengan berbagai macam desain kostum bunga yang ditampilkan.sore itu saya tidak menonton acara ini sampai habis karena selain sudah lelah dan ngantuk.jika menunggu acara sampai habis takut kena macet panjang.


Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar