Sabtu, 17 Februari 2018

Trip To China : Akhirnya Ke Tembok China Beneran !

     Saya Masih ingat diawal tahun 2016 saya pernah mengunjungi Kota Bukittinggi yang ada di Sumatera Barat,disana saya mengunjungi beberapa destinasi wisata salah satunya Ngarai Sianok (Trip To West Sumatera : Tembok China ? bukan,ini Tembok Sumatera Indonesia).saat berada di Ngarai Sianok saya teringat Great walls yang berada di Negara China karena tekstur tembok menuju bukit di Ngarai Sianok menyerupai Tembok Cina yang saya lihat di televisi.dan sekarang saya akan menuju ke Tembok China yang sesungguhnya !

    Tidak Terasa Hari ini saya akan menuju Kota Terakhir di Negara China,mungkin ini adalah satu-satunya kota yang familiar di telinga saya sebelum saya berangkat ke negara China.yap Beijing ! saya akan melakukan perjalanan ke Kota Beijing,perjalanan ke Beijing dari Kota Hohhot sejauh 486 km atau sekitar kurang lebih 6 jam perjalanan darat menggunakan bus, kalau gak salah ini adalah perjalanan terjauh dan terlama selama saya ada di Negara China.

   Ikon utama negara China yang paling terkenal adalah Great Wall of China bahasa Indonesia-nya Tembok Cina.kalau menurut apa yang saya baca di situs National Geographic panjang dari tembok China menurut penelitian terbaru adalah 21.196 Km sementara studi sebelumnya mengatakan panjang dari tembok China adalah 8.850 Km atau meningkat dua kali lipatnya.Tembok China ini juga dianggap salah satu dari tujuh keajaiban dunia pada tahun 1987 dan bangunan ini juga di masukkan dalam situs warisan dunia UNESCO.

  Ada beberapa spot untuk mengunjungi Great Wall Of China diantaranya adalah Mutianyu,Badaling,Juyongguan,dll untuk lebih jelasnya bisa baca disitus Saporedicina.kali ini saya akan mengunjungi salahsatunya yaitu di daerah Juyongguan yang jaraknya kurang lebih 50 km dari Kota Beijing.kata tour leader saya sih daerah Juyongguan ini salah satu daerah terbaik karena jarak dari tempat parkir menuju ke tembok China tidak terlalu jauh apalagi suhu udara hari itu dingin sekali.

   Setelah membayar tiket ( eh,kalau saya sih urusan tiket sudah diurus oleh pihak travel ) saya menuju ke Kawasan Tembok China,akhirnya kali ini saya melihat Tembok China beneran tepat didepan mata saya.sayangnya waktu satu jam yang diberikan oleh pihak travel membuat saya tidak bisa berjalan lebih jauh selain itu udara dingin juga membuat saya mati kutu sebagai makhluk tropis.




























   Puas bisa melihat tembok China saatnya kembali ke Hotel,tetapi pihak travel tour memberikan dua pilihan dan membagi perserta tour.ada yang ingin balik ke hotel ada juga yang ingin jalan-jalan dipusat perbelanjaan Wangfujing,saya memilih balik ke Hotel karena badan saya yang sudah tidak fit setelah perjalanan panjang selama kurang lebih sepuluh hari.padahal saya juga pingin tahu seperti apa Kota Beijing karena besok subuh harus segera ke airport dan kembali ke Indonesia akhirnya saya tidak bisa melihat gemerlap Kota Beijing sama sekali,mungkin dilain waktu kalau dikasih kesempatan ke Beijing lagi.amin!

   Keesokan subuhnya saya menuju ke Beijing Capital International Airport untuk kembali ke Indonesia,disana saya membeli lagi sedikit oleh-oleh sekalian "menghabiskan" uang Yuan yang masih saya pegang,selain itu yang penting bagi saya adalah saya bisa spotting poto pesawat di bandara luar negeri.waaa...saya excited sekali ! meskipun tidak banyak foto yang saya ambil namun itu bisa mengobati sedikit kekecewaan saya karena tidak bisa melihat keindahan Kota Beijing.








    Akhirnya kembali lagi ke tanah air Indonesia dan merasakan udara "hangat" kembali,setelah itu tepar seharian didalam kosan.hahaha...perasaan yang luar biasa bisa berkunjung ke Negara China,semoga suatu saat bisa kembali lagi ke negara China dan menjelajahi tempat lainnya.pengalaman yang sangat berharga.Terimakasih Negara China atas keindahannya !


SELESAI




Baca Juga :










Tidak ada komentar:

Posting Komentar